PHP adalah bahasa pemrograman dengan pengguna yang sangat banyak. Bahasa pemrograman ini digunakan untuk membangun website dengan banyak versi. Oleh karena itu, ketika membuat website kita perlu mengetahui versi PHP yang digunakan.
Sebab, error di website mungkin terjadi karena versi PHP yang digunakan tidak mendukung. Untuk itu perlu mengesuaikan antara versi PHP dengan website kita. Jika tidak sesuai maka verlu dilakukan upgrade versi PHP. Lalu, bagaimana cara cek versi PHP kita?
Bagi pengguna aplikasi Xampp, pasti kebingungan untuk mengecek versi PHP yang sudah terinstall di komputer kita. Nah, berikut cara cek versi PHP di XAMPP :
- Buka folder C:\xampp\htdocs dan buat satu file phpinfo.php dengan cara klik kanan layar kosong > pilih New > pilih Text Document
- Ubah nama file New Text Document.txt menjadi phpinfo.php
- Buka phpinfo.php dengan cara klik kanan file tersebut > pilih Open with > Notepad
- Kemudian ketik kode berikut ini:
<?php
phpinfo();
?> - Selanjutnya tekan tombol CTRL + S untuk menyimpan.
Sekarang kita akan melihat versi PHP yang digunakan pada XAMPP di komputer kita. Sebelumnya, silahkan jalankan XAMPP dan klik tombol Start pada bagian modul Apache.
Jika sudah berjalan dengan ditandai munculnya tulisan Stop, maka buka aplikasi browser seperti Chrome atau Firefox. Kunjungi alamat localhost/phpinfo.php pada browser tersebut dan lihat hasilnya. Akan terlihat informasi mengenai versi PHP yang Kita gunakan di XAMPP yang terinstall di Komputer kita.
Itulah cara Cek Versi PHP dengan Mudah di XAMPP [Terlengkap]. Tinggalkan komentar jika anda ingin mengetahui Cara Cek Versi PHP via cPanel Hosting, Melihat Versi PHP di WordPress, Mengetahui Versi PHP melalui Pingdom atau Cara Melihat Versi PHP melalui Command Prompt.