Apa yang Dimaksud dengan Abrasi? Abrasi Adalah

Abrasi Adalah
()

Abrasi adalah suatu proses alam yang terjadi berupa pengikisan tanah pada daerah pesisir pantai. Pengikisan ini diakibatkan oleh ombak dan arus laut yang sifatnya merusak. Istilah lain dari peristiwa pengikisan ini ialah erosi pantai.

Abrasi dapat mengikis tanah dan bebatuan di tepi pantai sehingga daerah sekitar menjadi rawan banjir. Abrasi terjadi secara alami oleh gelombang air laut pantai yang terus terjadi. Abrasi ini juga menjadi istilah pengikisan batuan oleh air, angin atau es yang dapat merusak.

Pada Undang-Undang No. 24 Tahun 2007, Abrasi dijelaskan sebagai proses pengikisan pesisir pantai yang diakibatkan oleh gelombang dan arus laut yang merusak, dimana pemicunya adalah kseimbangan alam yang terganggu di daerah tersebut.

Abrasi terjadi secara Alami dan juga terjadi akibat ulah manusia. Tingkah laku manusia yang dapat memicu Abrasi yaitu penangkapan besar-besar atau eksploitasi besar-besaran terhadap ikan, terumbu karang, bebatuan tepi pantai dan sejenisnya.

Dampak Abrasi muncul dalam waktu cepat dan lambat, seperti penyusutan garis pantai sehingga daratan semakin mengecil. Abrasi juga dapat merusak hutan bakau di sepanjang pesisir pantai sehingga menyebakan bencana dan pasukan ikan serta plasma nurfah berkurang.

Solusi untuk mengatasi Abrasi yaitu dengan menanam pohon Bakau, memelihara Terumbu Karang, dan tidak menambang Pasir Pantai.

Berikut Daftar Kejadian Abrasi Di Indonesia

  • Abrasi Pesisir Desa Keraya, Kecamatan Kumai Kota Waringin Barat
  • Puluhan Rumah di Kecamatan Kapoila Konawe, Hancur Akibat Abrasi
  • Pantai Kayu Angin Nunukan Tergerus 27 Meter Akibat Abrasi
  • Peneliti Jepang Ingatkan Ancaman Tenggelamnya Pulau Bengkalis Akibat Abrasi
  • Terungkap di Munsrenbang 8 Desa di Tanggamus Lampung Terisolir
  • Abrasi di Teluk Semaka Lampung
  • Abrasi di Pelabuhan Kota Agung Lampung
  • Abrasi di Pemukiman Warna Desa Panipahan Laut, Kel. Panipahan Kec. Pasir Laut Limau, Kab. Rokan Hilir, Prov. Riau dan Cara Komunitas Wahana Mengrove untuk Mengurangi Abrasi

Sumber : Direktorat Pendayagunaan Pesisir dan Pulau – Pulau Kecil dan Guru Pendidikan

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating / 5. Vote count:

No votes so far! Be the first to rate this post.

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan Artikel ini Ke media sosial Anda :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses