Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu bersama Kementerian Transmigrasi Republik Indonesia menjalin kolaborasi untuk memberikan kesempatan lebih besar bagi generasi muda dari kawasan transmigrasi agar bisa melanjutkan studi di perguruan tinggi.
Kerja sama ini ditujukan untuk memperluas akses pendidikan tinggi, khususnya program strata satu (S1), bagi putra-putri daerah transmigrasi.
“Kami sangat mengapresiasi UIN Datokarama yang telah bersedia bersinergi untuk melakukan kegiatan – kegiatan di tahun – tahun sebelumnya, dan kegiatan di tahun akan datang,” ucap Kepala Bagian Kerjasama Kementerian Transmigrasi, Andi Aryawan, di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis.
Pernyataan itu disampaikan langsung dalam forum silaturahmi antara Kementerian Transmigrasi dan Rektor UIN Datokarama, Profesor Lukman Thahir, di ruang kerja rektor. Turut hadir Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Dr. Faisal Attamimi, serta Kasubag Akademik, Helen.
Pada tahun 2021, sinergi kedua lembaga tersebut berhasil menyalurkan beasiswa penuh kepada 18 pemuda dari daerah transmigrasi untuk menempuh kuliah S1 selama empat tahun. Kini, mereka telah menuntaskan studi dan menyandang gelar sarjana.
Setahun berikutnya, tahun 2022, beasiswa juga diberikan kepada tiga pemuda transmigrasi yang kini sudah memasuki semester akhir dan diperkirakan lulus tahun 2026.
Selain biaya pendidikan, Kementerian Transmigrasi juga menanggung biaya hidup untuk total 21 mahasiswa tersebut, masing-masing menerima Rp550 ribu per bulan.
“Ini adalah kolaborasi intens yang telah kami lakukan bersama UIN Datokarama,” sebutnya.
Ke depan, sesuai arahan Presiden RI, Kementerian Transmigrasi berencana menjalankan program transformasi transmigrasi, yang salah satunya melibatkan perguruan tinggi termasuk UIN Datokarama.
Salah satu bentuk kerja sama baru adalah program ekspedisi patriot, yaitu pengiriman akademisi dan peneliti muda ke wilayah transmigrasi guna memetakan potensi lokal, menggali komoditas unggulan, serta menyusun strategi pengembangan berbasis riset.
Menanggapi hal tersebut, Rektor UIN Datokarama, Profesor Lukman Thahir, menyampaikan apresiasi atas pelibatan kampusnya dalam upaya membuka akses pendidikan bagi anak-anak dari keluarga transmigran.
“Tentu kami juga bersyukur dan mengapresiasi Kementrans yang melibatkan UIN Datokarama dalam meningkatkan kapasitas generasi muda dalam sinergi Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan program ekspedisi patriot,” ungkapnya.


Sumber : Artikel UIN Datokarama Palu







Tinggalkan Balasan